Home / Berita / Peringati Hari Sumpah Pemuda, DPD KNPI Gelar Diskusi Publik

Peringati Hari Sumpah Pemuda, DPD KNPI Gelar Diskusi Publik

 

Way Kanan, Humas – Dalam rangka peringatan hari sumpah pemuda ke-91 di Kabupaten Way Kanan. Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Way Kanan menggelar diskusi publik di Aula Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al Ma’arif. Kamis, (17/10).

Acara yang mengusung tema “Peran pemuda, pelajar, dan mahasiswa dalam rangka merajut kebhinekaan di bumi ramik ragom Way Kanan” itu diikuti oleh kurang lebih 300 peserta yang terdiri dari pelajar, mahasiswa, dan pemuda perwakilan dari OKP.

Bupati Way Kanan, Raden Adipati Surya, melalui Staf ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Akhmad Odany, menyampaikan, bahwasanya menyambut baik serta memberikan Apresiasi atas dilaksanakannya kegiatan tersebut.

Menurutnya sangat penting untuk dipahami dan dimengerti secara benar oleh seluruh Warga Negara Republik Indonesia pada umumnya, dan termasuk bagi para pemuda, pelajar dan mahasiswa untuk memahami nilai – nilai kebangsaan sebagai generasi penerus bangsa.

Kegiatan ini dinilai sangat bermanfaat guna menanamkan rasa cinta tanah air, wawasan kebangsaan, serta memperkuat semangat gotong royong,  kerukunan umat beragama, suku, golongan dan lain sebagainya dalam bingkai NKRI.

“Harapan saya, moment dialog pada hari ini dapat dijadikan sebagai pembangkit semangat, membangun kesadaran kita untuk semakin memahami empat pilar kebangsaan yang merupakan dasar dan acuan bagi kita semua dalam memperkokoh persatuan dan kesatuan berbangsa dan bernegara, hidup berdampingan dengan rukun dalam bingkai NKRI. Khususnya dengan demikian Kabupaten Way Kanan ini akan semakin aman, nyaman dan damai,” ujarnya.

Sementara itu, ketua yayasan STAI Al Ma’arif Way Kanan mengapresiasi dan menyambut baik harakah yang digerakkan oleh pemuda Way Kanan.

“Kita sangat bangga dan mendukung sepenuhnya, kegiatan-kegiatan positif seperti ini,” demikian disampaikan Ketua Yayasan STAI Al Ma’arif Way Kanan di Baradatu, Kamis (17/10). (DS/Senja)

About STAI Maarif Way Kanan

STAI Maarif Way Kanan adalah sebuah kampus yang terletak di Baradatu - Way Kanan. Memiliki Visi yaitu Menjadikan STAI Al-Ma'arif Way Kanan sebagai Sekolah Tinggi yang unggul dan bermutu dalam penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi untuk menghasilkan Sarjana Muslim yang Cerdas, berakhlakul karimah dan berdaya saing.

Check Also

PMB STAI AL Mawa Gelar Tes Masuk Gelombang ke 2

Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Ma’arif Way Kanan (Al Mawa) pada hari Sabtu 16 Juli …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *